Wahananews-Papua Barat | Umat Buddha di Sorong, Papua Barat akan memiliki vihara yang baru. Mereka tengah membangun Vihara Buddha Maitreya yang berlokasi di KM 08, Kota Sorong, Papua Barat.
Upacara blessing atau pemberkahan lokasi pembangunan telah dilakukan pada Selasa, 29 Maret 2022 lalu, dihadiri Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Buddha, Nyoman Suriadarma, didampingi Plt. Kakanwil Kemenag Provinsi Papua Barat dan Pembimas Buddha.
Baca Juga:
Wali Kota Jakbar Resmikan Penggunaan Rumah Ibadah Vihara di Cengkareng
"Semoga pembangunan vihara ini cepat terwujud. Kuncinya, umat harus solid, saling membantu dan bekerja sama," pesan Nyoman Suriadarma, dikutip Senin (4/4).
Sebelumya, Nyoman Suriadarma melihat Sekolah Cinta Kasih dan Dhammaseka Buddha, yang berada dalam komplek Vihara Buddha Sorong.
“Membangun sekolah adalah investasi jangka panjang, membangun sekolah adalah usaha yang mulia dalam ikut mencerdaskan dan membina budi pekerti anak bangsa," ujar Nyoman.
Baca Juga:
Ribuan Umat Buddha Akan Hadiri Dharmasanti Waisak 2023 di Pelataran Candi Borobudur
"Vihara selain sebagai tempat ibadah, juga bisa difungsikan sebagai pengembangan pendidikan," tambahnya.
Nyoman Suriadarma juga berkunjung ke Vihara Guan Yin Chan Si yang terletak di SP1 Kabupaten Sorong. Di situ, juga digelar prosesi doa lokasi pembangunan vihara.
“Vihara juga memiliki sisi sosial, umat Buddha bisa bersinergi dengan masyarakat sekitar dan lintas agama untuk saling bantu pada bidang kemanusiaan," tutur Nyoman Suriadarma.