2. Sekolah-sekolah, Instansi Pemerintah, dan Organisasi Masyarakat di Provinsi Papua Barat Daya
Sasaran kegiatan juga mencakup sekolah-sekolah, instansi pemerintah, dan berbagai organisasi masyarakat di Provinsi Papua Barat Daya. Dengan melibatkan lembaga-lembaga pendidikan dan pemerintahan, serta organisasi masyarakat, diharapkan nilai-nilai kebangsaan dapat disebarkan secara lebih luas dan sistematis.
Baca Juga:
Persiapan Pemerintah Papua Barat Daya dalam Masa Tenang dan Pungut Hitung Pilkada 2024
3. Daerah-daerah Terpencil yang Memerlukan Perhatian Khusus dalam Pengibaran Bendera Nasional
Perhatian khusus diberikan kepada daerah-daerah terpencil di Papua Barat Daya yang mungkin memiliki keterbatasan dalam akses dan fasilitas. Pengibaran Bendera Merah Putih di daerah-daerah ini diharapkan dapat memberikan semangat dan kebanggaan nasional kepada masyarakat setempat, serta menunjukkan bahwa mereka adalah bagian penting dari Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Tampak Penjabat Gubernur Papua Barat Daya Muhammad Musaad membagikan secara simbolis 10 juta bendera merah putih untuk dikibarkan di seluruh pelosok Provinsi Papua Barat Daya.
Baca Juga:
KPU Papua Barat Daya Gelar "KPU Color Run", Inovasi Sosialisasi Pilkada Memadukan Semangat Olahraga
Lanjutnya, pihaknya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini, mulai dari pemerintah daerah, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, hingga para pemuda dan seluruh lapisan masyarakat.
"Partisipasi dan dukungan Anda semua adalah kunci kesuksesan kegiatan ini. Mari kita jaga semangat ini dan terus kobarkan cinta kita kepada tanah air dengan penuh kebanggaan," imbuh Sellvyana Sangkek.
Pj Gubernur Papua Barat Daya Muhammad Musaad dalam sambutannya mengatakan pembagian bendera ini bukan sekedar seremonial tapi bagaimana mengajak seluruh lapisan masyarakat di Papua Barat Daya untuk bersama-sama menghargai dan menjaga warisan luhur para pejuang kemerdekaan.