Hindari pelaksanaan program secara asal-asalan atau bertumpuk waktunya diakhir Triwulan sehingga berpotensi menjadi temuan dari Tim Wasrik. Tegas Pangdam
Dansat agar memberikan penekanan terhadap anggota nya untuk mencegah terjadinya pelanggaran yang bisa merugikan diri sendiri, Satuan dan Keluarganya serta selalu meningkatkan Binsat dengan melakukan pengawasan melekat guna mengetahui permasalahan anggota nya sedini mungkin dan tindak tegas oknum prajurit yang melanggar sesuai hukum yang berlaku
Baca Juga:
Tegakkan Hukum di Militer, Kepala Hukum Kodam XVIII/Kasuari Gelar Sidang Peradilan Militer
Kesatuan Komando dan loyalitas tegak lurus tetap dijaga. " Tidak ada Prajurit yang bertindak sendiri-sendiri atau melakukan kegiatan yang bukan menjadi porsi dan tugas pokoknya" Tegas Pangdam.
Diakhir amanat Pangdam menyampaikan bahwa dalam waktu dekat akan dilaksanakan Rekrutmen Tamtama Otsus yang nanti nya akan melaksanakan pendidikan pembentukan di Rindam XVIII/Kasuari.
“Saya minta seluruh Prajurit dilapangan terutama Satuan Teritorial bisa membantu memberikan pendampingan, motivasi dan semangat dalam menyiapkan calon-calon Tamtama Otsus yang Layak dan memenuhi syarat untuk menjadi Prajurit TNI AD”, tutup Pangdam. [hot]