Wahananews-Papua Barat | Danrem 182/JO Kolonel Inf Hartono S.IP bersama Ketua Persit KCK Korcab Rem 182 PD XVIII Kasuari menyambut kedatangan Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema S.Sos yang didampingi Ketua Persit KCK Daerah XVIII Kasuari, Ny Alin Gabriel Lema beserta Rombongan saat tiba di bandara Utaru Kaimana. Selasa (19/07/2022)
Saat turun dari pesawat, Pangdam XVIII/Kasuari beserta Ketua Persit KCK Daerah XVIII Kasuari Ny. Alin Gabriel Lema disambut secara adat berupa pemakaian mahkota adat dan pengalungan bunga serta diiringi tarian selamat datang sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada para tamu yang datang membawa kebaikan.
Baca Juga:
Tegakkan Hukum di Militer, Kepala Hukum Kodam XVIII/Kasuari Gelar Sidang Peradilan Militer
Selanjutnya Pangdam beserta rombongan menerima sambutan dan ucapan selamat datang dari Forkopimda Kabupaten Kaimana dan selanjutnya Pangdam dan Rombongan menuju ruang Transit.
Rombongan Pangdam XVIII/Kasuari juga disambut oleh Komandan Kodim 1804/Kaimana Letkol Inf Chairi Suhanda dilanjutkan pengalungan bunga dan jajar kehormatan serta nyanyian selamat datang dari seluruh anggota Kodim 1804/Kaimana.
Pangdam XVIII/Kasuari didampingi Ketua Persit KCK Daerah XVIII Kasuari, Ny Alin Gabriel Lema bersama anak - anak Kaimana.
Baca Juga:
Pucuk Pimpinan Kodam Kasuari Berganti, Kini Dijabat Mayjen TNI Haryanto
Dalam Kunjungan Kerja Pangdam XVIII/Kasuari ke Makodim 1804/Kaimana, Pangdam menerima Paparan satuan dari Komandan Kodim 1804/Kaimana dan Komandan Yonif 764/IB.
Selanjutnya Pangdam beserta rombongan meninjau kegiatan pengentasan Buta Aksara yang dilaksanakan oleh anggota Kodim 1804/Kaimana.
Dalam kegiatan meninjau Pengentasan Buta Aksara, Pangdam berpesan bahwasanya seluruh Jajaran Kodam XVIII Kasuari mendukung program pemerintah pusat yaitu Stunting dimana salah satu nya bidang pendidikan yaitu Pengentasan Buta Aksara bagi anak-anak Papua Barat.
Dalam kegiatan tersebut Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Gabriel Lema S.sos dan Ketua Persit KCK Daerah XVIII Kasuari membagikan alat tulis kepada anak-anak pengentasan Buta Aksara.
Turut hadir dalam Kunjungan Kerja Pangdam XVIII Kasuari diantaranya Kapoksahli Kodam XVIII/Ksr, Irdam XVIII/Ksr, Asintel Kasdam XVIII/Ksr, Asops Kasdam XVIII/Ksr, Aspers Kasdam XVIII/Ksr dan Aster Kasdam XVIII/Ksr. [hot]