Dukungan Forum Perempuan Nusantara kepada Ria Umlati tidak terlepas dari latar belakang sebagai Kepala Dinas Koperasi dan UKM.
Ia menyebut, keberpihakannya kepada masyarakat tebukti melalui pelayanannya, sehingga telah berbuat banyak dan membantu masyarakat menengah kebawah di bidang usaha.
Baca Juga:
Pasangan CERIA Prioritaskan Nelayan, Janjikan 6.000 Perahu Fiber untuk Raja Ampat
"Ibu Ria adalah figur terbaik, dalam melayani masyarakat Kabupaten Raja Ampat, sudah berbuat banyak. Baik memberikan pelayanan-pelayanan khusus di dalam Pemerintah Kabupaten Raja Ampat, beliau sudah memberikan dampak-dampak positif terhadap masyarakat," pungkasnya.
Sambungnya, Masyarakat Raja Ampat sudah rasakan pelayanannya, ia memperdayakan ekonomi masyarakat itu sudah kelihatan.
"Jadi saya pikir, Ibu Ria itu adalah harapan kami perempuan Raja Ampat atau perempuan nusantara yang tinggal di wilayah Kabupaten Raja Ampat. Ia layak maju pada Pilkada Raja Ampat," demikian Ludia Mentansan.
Baca Juga:
Pasangan CERIA Ajak Masyarakat Raja Ampat Bersatu di Masa Tenang Pemilu
[Redaktur: Hotbert Purba]