Papua-Barat.WahanaNews.co, Kota Sorong - Vicente C. Baay, S.IP resmi terpilih sebagai Ketua Kerukunan Keluarga Maluku Utara (KKMU) Provinsi Papua Barat Daya (PBD) dalam Musyawarah Wilayah I Periode 2024 – 2029.
Hari ini, Sabtu (2/11/2024) di Gedung Lambert Jitmau, Pengurus Kerukunan Keluarga Maluku Utara (KKMU) dikukuhkan oleh Pj Gubernur Papua Barat Daya, Dr. Mohammad Musa'ad, M.Si
Baca Juga:
Paul Finsen Mayor Gelar Syukur Pelantikan sebagai Anggota DPD RI dan Kunker Ke Kota Sorong
Sambutan Pj Gubernur Papua Barat Daya Dr. Mohammad Musa'ad, M.Si menyampaikan di momen penting pelantikan pengurus baru Kerukunan Keluarga Maluku Utara (KKMU) merupakan sebuah organisasi yang menjadi pilar dalam menjaga kerukunan dan keharmonisan di wilayah Papua Barat Daya.
Kata PJ Gubernur, hari ini dalam keadaan sehat dan penuh kegembiraan untuk menyaksikan tonggak sejarah baru dalam perjalanan organisasi KKMU.
Pelantikan hari ini bukan hanya seremoni formal, tetapi sebuah simbol regenerasi dan harapan baru bagi masa depan komunitas KKMU.
Baca Juga:
Debat Publik Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur, Sellvyana Sangkek: Cerminan dari Komitmen Bersama Menjaga Kualitas Demokrasi di Papua Barat Daya
"Kepada pengurus Kerukunan Keluarga Maluku Utara yang baru dilantik, saya ingin menyampaikan bahwa tugas yang akan saudara pikul bukanlah tugas yang ringan. saudara telah dipilih untuk memainkan peran krusial dalam menavigasi organisasi ini melalui tantangan masa depan yang semakin kompleks dan dinamis," kata Pj Gubernur.
Sambungnya, amanah yang saudara emban adalah amanah untuk menjaga dan memperkuat nilai-nilai kebersamaan, persaudaraan, dan kerukunan yang menjadi fondasi kokoh bagi keutuhan sosial dan keharmonian masyarakat Maluku Utara di Papua Barat Daya.
Kerukunan Keluarga Maluku Utara ini, diharapkan menjadi beacon of hope, simbol keragaman yang dikelola dengan bijak, sehingga menjadi kekuatan.
"Di pundak Saudara, para pengurus
yang baru, terpatri harapan besar untuk meneruskan tradisi ini," demikian Pj Gubernur Muhammad Musa'ad
Sementara, Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Papua Barat Daya, Dr. Sellvyana Sangkek, SE., turut menghadiri pengukuhan KKMU tersebut.
Kepada media Papua-Barat.WahanaNews.co, Sellvyana Sangkek mengatakan sebagai Kepala Kesbangpol, ia memiliki kehormatan besar untuk menyaksikan langsung betapa pentingnya peran organisasi sosial seperti Kerukunan Keluarga Maluku Utara dalam menjaga keutuhan sosial dan politik di wilayah Papua Barat Daya.
Pengurus Kerukunan Keluarga Maluku Utara (KKMU) wilayah Papua Barat Daya yang dikukuhkan Pj Gubernur Papua Barat Daya
Sambungnya, tugas yang diemban oleh organisasi ini sangatlah vital sebagai benteng pertahanan dalam memperkokoh nilai-nilai kebangsaan dan menjaga kerukunan di antara keberagaman yang ada.
"Para pengurus Kerukunan Keluarga Maluku Utara yang baru saja dilantik hari ini, membawa harapan baru bagi masyarakat yang mengandalkan dedikasi serta integritas saudara dalam memajukan Maluku Utara dan Papua Barat Daya secara keseluruhan," kata Sellvyana Sangkek.
Pengurus KKMU yang dilantik merupakan simbol dari perubahan yang diharapkan.
Saat ini sangat strategis untuk menjadi agen perubahan, untuk mengadvokasi kebaikan, dan tentunya, untuk mengimplementasikan program-program yang inovatif, yang tidak hanya akan memajukan Papua Barat Daya, tetapi juga akan menjadi inspirasi bagi daerah-daerah lain di seluruh negeri.
Pj Gubernur Papua Barat Daya Mohammad Musa'ad bersama ibu, dan Kepala Badan Kesbangpol Papua Barat Daya, Sellvyana Sangkek.
Kesbangpol Papua Barat Daya, berkomitmen mendukung setiap inisiatif yang positif dan konstruktif.
"Kami akan terus menjadi sahabat dan mitra kerja, mendampingi setiap langkah yang diambil, dan membantu mengatasi pada setiap tantangan yang mungkin muncul. Mari kita jalin kerjasama yang lebih erat dan produktif, dan mari kita buktikan bahwa melalui kesatuan dan kerja sama, kita bisa mengatasi berbagai tantangan dan mencapai tujuan besar yang telah kita tetapkan," urainya.
Sellvyana Sangkek mengajak KKMU untuk mencanakan masa depan yang lebih cerah, sebuah masa depan dimana Papua Barat Daya tidak hanya dikenal sebagai daerah yang damai dan sejahtera, tetapi juga sebagai contoh bagi daerah lain dalam hal pembangunan sosial, keadilan, dan kesetaraan.
"'Terima kasih telah memberikan waktu dan perhatian yang membangkitkan semangat ini. Kita mendukung acara pelantikan pengurus ini sebagai simbol kebersamaan dan harapan, dan semoga kita semua mendapatkan kekuatan dan inspirasi untuk terus melayani," demikian Kepala Badan Kesbangpol, Sellvyana Sangkek.
[Redaktur: Amanda Zebahor]