"Dan kami bertekad untuk terus melanjutkan perjalanan tersebut tanpa hambatan apapun, demi kejayaan Indonesia yang diharapkan menjadi negara besar keempat di dunia pada tahun 2045," ungkap Darmizal.
Darmizal mengungkapkan, relawan melihat Jokowi adalah figur yang mewakili semua lapisan masyarakat Indonesia tanpa memandang latar belakang. Oleh karena itu, tema rekonsiliasi dan Halal bi Halal mendatang adalah "Pemilu Berlalu, Relawan Kembali Bersatu".
Baca Juga:
ReJO Minta Stop Goreng Isu Pesawat Pribadi Kaesang Saat ke AS
Ia menambahkan, hal lain yang juga sempat disinggung dalam pertemuan itu adalah rencana kunjungan Presiden Jokowi ke Universitas Negeri Padang (UNP) dalam waktu dekat.
Ketika ditanya oleh wartwan tentang desas-desus bahwa Jokowi akan bergabung dengan Partai Golkar, Darmizal berpandangan bahwa itu masih kabar burung. Semua tergantung kepada Partai Golkar.
“Partai Golkar welcome atau tidak?. Jika Partai Golkar welcome, baru pak Jokowi akan menimang-nimang untuk bergabung atau tidak. Saya yakin, pertimbangan utama pak Jokowi adalah persatuan dan kesatuan bangsa serta kesinambungan pembangunan jauh lebih utama dari segalanya. Bagi kami relawan, apapun pilihan pak Jokowi, akan kami dukung," demikian Darmizal.
Baca Juga:
Murka di Hadapan Rocky Gerung, Inilah Profil Silfester Matutina
[Redaktur: Hotbert Putba]