Pada kesempatan terpisah, Manager Papua Field Muslim Nugraha menyampaikan komitmen Pertamina EP untuk melaksanakan inisiatif Environmental, Social and Governance (ESG), salah satunya dari aspek sosial.
Pengembangan pendidikan merupakan salah satu concern kami dari aspek sosial. Membangun dan mengembangkan sumber daya manusia khususnya anak-anak Papua kami lakukan salah satunya dengan berbagi pengetahuan dan mengajar.
Baca Juga:
PLN Bersama SKK Migas Gandeng University of Dundee Gelar Public Lecture, Kolaborasi Untuk Transisi Energi
Kegiatan ini selaras dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) atau Sustainable Development Goals (SDGs) terutama no. 17 Kemitraan Untuk Mencapai Tujuan.
"Inshaallah, kegiatan akan kami laksanakan secara rutin dan semoga dapat mengembangkan dan mengoptimalkan potensi anak-anak Papua,” demikian Muslim Nugraha. [Andi Njo/hot]