Papua-Barat.WahanaNews.co, Raja Ampat - Merupakan salah satu dari 1.100 Kampung atau Desa di Indonesia yang menjadi locus Transformasi Ekonomi Kampung Terpadu (TEKAD), Kampung Warimak berhasil mewakili sekian banyak Kampung/Desa dalam Ubud Food Festival di Bali yang di gelar pada Mei tahun 2024.
Gilar Cahya Nirmaya selaku Ketua Kelompok Kerja Peningkatan Kapasitas Program TEKAD dalam keterangan kepada Papua-Barat.WahanaNews.co di Korpak Vila and Resort Raja Ampat, Rabu 10 Juli 2024, dirinya mengatakan keikut sertaan Kampung Warimak dalam festival tersebut merupakan upaya promosi sumber daya alam yang ada di Raja Ampat.
Baca Juga:
Viral, Sekda Raja Ampat Diduga Bekerja Sama dengan Oknum Aparat untuk Mengamankan Pasangan ORMAS Pada Pilkada Raja Ampat
Kampung Warimak kata Cahya sebagai Piloting, dimana intervensi program di Warimak komplit mulai dari hulu hingga hilir.
"Warimak itu piloting. Jadi salah satu desa yang piloting dimana intervensi program Tekad disitu lengkap mulai dari hulu hingga ke hilir seperti tahun lalu. Kampung Meosmanggara kita kasih bantuan demonstration plot. Sehingga di Warimak itu demonstration plotnya mengembangkan budidaya kepiting," terang Cahya Nirmaya.
Kepiting yang dipromosikan di Bali kata Cahya, merupakan hasil budidaya diolah menjadi kepiting asap. Untuk menjaga kualitas serta layak pemasaran, Tekad mendatangkan tim ahli untuk melatih kelompok atau masyarakat di Kampung Warimak.
Baca Juga:
Rekaman Sekda Raja Ampat Viral, Projo PBD: Bukti Upaya TSM Memenangkan Pasangan Calon ORMAS
Direktur Pengembangan Produk Unggulan TEKAD, M. Fachri dan Kadis DPMK Raja Ampat berfoto di Rumah Pengasapan kepiting Kampung Warimak. (Foto: Istimewa)
"Nah bagaimana mengolah kepiting budidaya menjadi kepiting asap? itu kita datangkan ahlinya untuk melatih keterampilan masyarakat dalam membuat kepiting asap dan tekad juga membangun rumah pengasapan di san. Nah setelah itu kita carikan juga agregator bisnisnya. Kita siapkan teman-teman fasilitator, kita latih menjadi agregator bisnisnya," jelasnya.
Selain agregator bisnis, promosi kepiting asap Kampung Warimak juga dilakukan melalui Ubud Food Festival yang diselenggarakan di Bali tidak lama ini.