Papua-Barat.WahanaNews.co, Sorong – Tindak lanjut dari kegiatan Program Pengembangan Mansyarakat (PPM) Bidang Kesehatan Skrining Kualitas Gizi Bagi Balita dan Ibu Hamil di Kampung Kotlol, Distrik Salawati Selatan pada April kemarin, SKK Migas – Petrogas (Island) Ltd bekerja sama dengan pemerintah Kabupaten Sorong melalui Dinas Kesehatan mengadakan Bimbingan Teknis Memasak Makanan Bergizi dan Pemberian Makanan Tambahan bagi Balita bertempat di Balai Kampung Kotlol, lanjutan PPM Bidang Kesehatan ini dilaksanakan pada Rabu (26/6/2024).
kegiatan diikuti oleh kader Posyandu Kampung Kotlol beserta ibu-ibu dan Balita. Selain itu juga dihadiri oleh Kepala Bidang Gizi dan Kesehatan Keluarga Dinas Kesehatan Kabupaten Sorong, Mustika Achmad Mato, Kepala Puskesmas Sailolof Zihan Thamrin dan Kepala Kampung Kotlol Yudas Katamur.
Baca Juga:
Pertamina Patra Niaga Siap Layani Energi Mitra Global
Kesempatan tersebut, Petrogas (Island) Ltd menyampaikan dukungan berupa peralatan masak, peralatan makan, serta bahan makanan.
Selanjutnya, Kepala Bidang Gizi dan Kesehatan Keluarga Dinas Kesehatan Kabupaten Sorong, Mustika Achmad Mato memberikan pelatihan dan arahan bagi para kader Posyandu dalam mengolah makanan sehat bagi Balita.
Penyerahan alat masak dan alat makan kepada Kepala Kampung Kotlol, Yudas Katamur. (Foto: Istimewa)
Baca Juga:
SKK Migas Kalsul dan KKKS Kunjungi Kemenhub RI Pastikan Kelancaran Hulu Migas
Pelatihan ini termasuk penjelasan terkait penentuan menu makan yang sehat dan mempraktekan cara masak yang sesuai aturan kesehatan.
Setelah masak, makanan sehat tersebut disajikan kepada anak dan balita yang teridentifikasi sebagai penderita stunting.
Dukungan tambahan juga diberikan oleh Dinas Kesehatan berupa susu dan suplemen penambah nafsu makan bagi anak.