“Kami yang hadir dan tugas di sini (Papua Barat) merupakan prajurit yang terpilih, ” ucap Pangdam
Pangdam juga menyampaikan bahwa Kemanunggalan TNI dengan rakyat merupakan Roh TNI yang harus diimplementasikan dalam setiap tugas.
Baca Juga:
Tegakkan Hukum di Militer, Kepala Hukum Kodam XVIII/Kasuari Gelar Sidang Peradilan Militer
“Prajurit Kodam XVIII/Kasuari harus memberikan perlindungan kepada masyarakat dan kami prajurit yang ada di Papua Barat lebih kuat apabila bersama dan berasa di tengah tengah masyarakat, ” ungkap Pangdam.
Selanjutnya terkait permasalahan pandemi Covid-19, ini merupakan salah satu tugas TNI untuk membantu pemerintah daerah serta masyarakat dalam rangka mengadapi pandemi Covid-19 yang angkanya masih terus meningkat.
Oleh karenanya, Pangdam XVIII/Kasuari menekankan pada seluruh prajurit agar sebelum membantu masyarakat dalam pencegahan penyebaran Covid-19 prajurit harus menjaga dirinya.
Baca Juga:
Pucuk Pimpinan Kodam Kasuari Berganti, Kini Dijabat Mayjen TNI Haryanto
“Prajurit harus menjaga diri dulu agar tetap sehat dengan mematuhi protokol kesehatan, Vaksinasi, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan hindari kerumunan,” jelasnya.
Mengakhiri sambutannya, Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema, S.sos mengucapkan terimakasih kepada masyarakat terkait adanya wadah Otsus sehingga prajurit Kodam XVIII/Kasuari dapat melaksanakan tugas dengan baik.
Hadir dalam kunjungan kerja Pangdam XVIII/Kasuari di Kodim 1808/Mansel diantarnya Kapoksahli Pangdam XVIII/Ksr, Asops Kasdam XVIII/Ksr, Aspers Kasadam XVIII/Ksr, Aslog Kasdam XVIII/Ksr, Aster Kasdam XVIII/Ksr, Asren Kasdam XVIII/Ksr, Waasintel Kasdam XVIII/Ksr , Ketua DPR dan Wakil Bupati Mansel serta Kapolres Mansel. [hot]