Wahananews-Papua Barat | Serikat Guru Asli Papua yang disingkat SIGAP menjelaskan bahwa SIGAP akan membackup dan atau peduli terhadap penyelenggaraan “WISUDA MAGHI” bidang pendidikan dan SIGAP akan menyukseskannya.
Hal tersebut disampaikan ketua Serikat Guru Asli Papua (SIGAP) Kristina Marindang Kabes, S. Pd. kepada awak media di Fakfak bertempat di Resto Pujasera, pada Rabu, 12 Oktober 2022.
Baca Juga:
Polres Sibolga Sigap Tangkap Pelaku Curanmor
Marindang panggilan akrab Guru Kristina Marindang Kabes, S. Pd., sebagaimana telah dipublikasikan di berbagai medsos, bahwa akan digelar rapat adat dalam rangka acara “Wisuda Maghi” guna menopang pelaksanaan Wisuda Doktor Nikodemus Y. Tuturop di Universitas Negeri Makassar.
Marindang Kabes menghimbau masyarakat adat se - Kabupaten Fakfak dari Karas Pulo Tiga hingga Tomage, bilamana telah mendengar atau membaca informasi “WISUDA MAGHI” yang akan digelar pada hari Jumat (14 Oktober 2022) bertempat di Areal Tanam Satu Tungku Tiga Batu Fakfak, Papua Barat, silahkan datang dan mengambil bagian berpartisipasi aktif dalam acara tersebut. imbau Marindang.
Guru Marindang dalam jabatannya sebagai Ketua Umum SIGAP akan mengerahkan para anggota SIGAP di Kabupaten Fakfak untuk hadir di acara tersebut, dengan harapan kehadiran kita semua akan menopang dan memfasilitasi Nen Dr. Nikodemus Y. Tuturop, S. Pd. M. Pd.
Baca Juga:
Polisi Sigap Bersihkan Material Longsor Tutupi Jalan di Kecamatan Pahae Julu Taput
Harapan ke depan akan ada putra Mbaham menyusul dan terbantukan melalui tradisi wisuda maghi guna menopang sumber daya manusia dibidang pendidikan, jelasnya.
Wewowo Wisuda Maghi Dr. Nikodemus Y. Tuturop, S. Pd. M. Pd.
“Juga sehubungan dengan kunjungan kerja Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Bung Sandiaga Uno ke Kabupaten Fakfak, Marindang berharap Bapak Menteri akan hadir menyaksikan event budaya “WISUDA MAGHI” yang juga akan kami tampilkan tari-tarian seni tari Tifa Tummor dan Tifa Titir, Bapak Sandiaga Uno dapat mengenal dan menyaksikan kekayaan Budaya Fakfak”, ujar Marindang.
SIGAP dalam gelar tikar adat “WISUDA MAGHI” untuk Dr. Nikodemus Y. Tuturop, S. Pd.,M. Pd., juga merangkul Lembaga Masyarakat Adat Kabupaten Fakfak, Dewan Adat dan Dinas Parisawata dan Kebudayaan Kabupaten Fakfak.
Sekretaris Umum SIGAP Ferdinand Nauw, S. Pd., M. Pd., menambahkan bahwa prestasi yang dicapai Nen Nikodemus Y. Tuturop yang juga seorang guru, merangkak dari bawah, hingga menjabat jabatan kepala bidang pada Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Fakfak.
Prestasi Nen Niko panggilan akrab Dr. Nikodemus Y. Tuturop, S. Pd., M. Pd., merupakan cambuk bagi generasi berikut, dan diharapkan ada Doktor-Doktor Asli Negeri Mbaham yang kiranya dapat mengharumkan dunia pendidikan lebih Kabupaten Fakfak, pinta Ferdinand Nauw.
Gelar Tikar Adat “Wisuda Maghi” di mulai pukul 10:00 hingga selesai, di Pelataran Taman Satu Tungku Tiga Batu Fakfak, dan sebagaimana menjadi harapan pimpinan Serikat Guru Asli Papua di Fakfak, kiranya Bapak Menteri Parekraf RI Bapak Sandiaga Uno dapat hadir di gelar Tikar Adat sebagai Warisan Budaya Fakfak.
Marindang menambahkan, bahwa hal Wisuda Maghi yang telah dan sedang berlangsung untuk menopang proses pendidikan sumberdaya manusia Fakfak, akan tetapi lebih mengambil tempat sebagai sebuah bentuk destinasi wisata yang dapat memperkaya program Pembangunan di Kabupaten Fakfak, lebih khusus menyukseskan Visi Misi Bupati dan Wakil Bupati Fakfak, Untung Tamsil dan Yohana Dina Hindom yaitu Fakfak TERSENYUM: terdepan, sejahtera, nyaman, unggul dan mandiri. [hot]