Papua-Barat.WahanaNews.co, Kota Sorong - Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Al-Amin Sodong (Unamin) angkatan 19 di Kelurahan Doom Timur, Distrik Sorong Kepulauan resmi berakhir.
Keputusan penarikan kembali seluruh mahasiswa KKN ini diambil oleh pihak kampus.
Baca Juga:
Pemerintah Kapuas Hulu Jalin Sinergi Kuat dengan KPK untuk Pemberantasan Korupsi
Selama satu bulan penuh, mahasiswa KKN telah aktif memberikan berbagai program bermanfaat bagi masyarakat Doom Timur.
Ketua Kelompok KKN, Umar Latuconsina, mengungkapkan rasa syukur atas sambutan baik masyarakat.
"Kami sangat berterima kasih atas dukungan dan kerja sama masyarakat Doom Timur. Semoga apa yang telah kami lakukan dapat bermanfaat bagi mereka," ujarnya kepada media ini pada jumat 30 Agustus 2024.
Baca Juga:
Kelompok 90 KKN UMBY Merajut Keakraban Dengan Warga di Padukuhan Gunung Kunir
Selain itu, mereka juga menyampaikan kegiatan sebelumnya yang melibatkan penyambutan secara resmi.
Para mahasiswa merasa bersyukur karena masyarakat di Distrik Sorong Kepulauan menerima mereka dengan baik dan tanpa keluhan terkait kehadiran mereka.
Umar mengatakan, Ia dan teman lainnya berada di sana mulai dari tanggal 1 Agustus hingga 30 Agustus.