"Saya harap ASN di Papua untuk fokus bekerja, dan jadikan bekerja ini sebagai passion. Agar birokrasi terus berbenah untuk semakin baik lagi," imbaunya.
Menurutnya, untuk mewujudkan birokrasi yang semakin baik tersebut, Kementerian PANRB saat ini terus menggaungkan reformasi birokrasi berdampak sesuai arahan Presiden Joko Widodo.
Baca Juga:
Menteri PANRB Dorong Pemerintah Daerah Bangun Mal Pelayanan Publik
ASN sebagai pasukan terdepan juga harus siap beradaptasi dan bekerja lincah untuk dapat memenuhi ekspektasi publik.
"Jika tidak ASN kita tidak bisa menyesuaikan, maka tentunya pelayanan kurang maksimal dan akan membuat masyarakat kecewa," jelasnya.
Dalam acara tersebut, turut dihadiri Pelaksana Harian Gubernur Papua yang diwakili oleh Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Provinsi Papua Suzanna Wanggai, Penjabat Wali Kota Jayapura Frans Pekey, Penjabat Bupati Jayapura Triwarno Purnomo serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Papua. [Redaktur: Hotbert Purba]