Desain pembangunannya berupa gedung utama, dormitory, sport venue, hall untuk pameran atau presentasi, dan co-working space. Selain itu juga dibangun lahan parkir berkapasitas 53 mobil dan 154 motor, serta lansekap.
Papua Youth Creative Hub mulai dibangun Pada 29 September 2021-23 Desember 2022 dengan anggaran Rp95,05 miliar oleh kontraktor PT Nindya Karya. Saat ini progres fisik mencapai 18,5%, kata John Wempi Wetipo, dikutip Senin (21/3).
Baca Juga:
Aktivis HAM Esra Mandosir Meninggal Dunia, LP3BH Manokwari Sebut Kematiannya Diduga Tidak Wajar
Pembangunan Papua Youth Creative Hub merupakan tindaklanjut pertemuan Presiden Jokowi dengan pemuda-pemudi Papua di Istana Negara pada September 2019 lalu.
Selanjutnya pemerintah pusat mendukung pembangunan pusat kreativitas untuk memberikan porsi ruang yang lebih bagi pemuda/pemudi Papua dan Papua Barat dalam pengembangan teknologi, inovasi maupun produk-produk lokal Papua.
Direncanakan Papua Youth Creative Hub akan mewadahi berbagai talenta seperti petani-petani milenial, ekosistem digital, hingga pengembangan riset dan inovasi. [hot]