Sekda jugameyampaikan bahwa pemerintah tidak bisa berjalan sendiri namun harus ada dukungan dari bapak/ibu terutama hak pemilik tanah air ini dan sudah diserahkan, jadi ada satu keterikatan yang tidak bisa dipisahkan oleh siapapun.
Hal ini terjadi atas adanya kerja sama antara warga pemilik tanah adat dengan pemerintah, untuk membangun daerah ini dengan suka cita, kata Sekda Dance Nauw.
Baca Juga:
Program Kolaborasi KASUARI untuk Pengelolaan Hutan Berkelanjutan Sorong Selatan
Kepala dinas PU Sorong Selatan Alfius Way SE, M. Tr Ap juga sambut dan apresiasi warga Sorsel terutama hak pemilik tanah bahwa Jalan utama dapat dibangun tanpa mengalami kendala, atas kerjasama yang baik dengan pemilik hak ulayat yang juga selaku pemilik tanah.
Pada hari ini secara langsung telah di serahkan oleh pemiliki Hak Wilayah kepada Pemda, maka jalan utama ini akan segera dikerjakan, untuk penataan pembangunan jalan utama di jantung kota Sorong Selatan, ujar Kadis PU Alfius.
“Walaupun ada berapa kendala yang di hadapi dalam pekerjaan, seperti cuaca, ekstensi curah hujan belakangan ini, tapi pemda tetap akan berupaya maksimal dalam pembangunan jalan utama ini”, pungkasnya. [hot]