Papua-Barat.WahanaNews.co, Kota Sorong - Petronela-Hermanto, Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sorong meresmikan 9 titik posko pemenangan di beberapa titik Kelurahan, Distrik Sorong Barat, Kamis (31/10/2024).
Adapun titik posko pemenangan diresmikan Paslon PAHAM, yaitu; 2 posko pemenangan di Kompleks UKA, 1 Posko di Puncak Cendrawasih, 3 Posko di Pal Putih, Posko Kampung Buton, Posko Kampung Loyang dan Posko Kampung Salak.
Baca Juga:
Serap Aspirasi Warga Bersama Tim, Petronela Sambangi Beberapa Pulau di Distrik Sorong Kepulauan
Pasangan Calon (Paslon) Petronela-Hermanto disambut warga dengan berbagai atraksi tarian di berbagai titik posko induk.
Keduanya disambut dengan suka cita oleh warga yang kedatangan paslon untuk peresmian posko pemenangan.
Johanes, warga RT, 4/ RW 4 Kelurahan Pal Putih, Distrik Sorong Barat, mengatakan Petronela-Hermato adalah pasangan yang tepat untuk memimpin Kota Sorong.
Baca Juga:
Paslon PAHAM Berinteraksi Langsung dengan Warga, Pertronela Sambangi Beberapa Wilayah Pinggiran Kota Sorong
"Kami melihat Mama Petronela dan Pak Hermanto sudah berpengalaman. Juga ada seorang ibu, barang tentu sudah mengetahui apa yang menjadi Kebutuhan warga," kata Johanes.
Peresmian Posko Puncak Cendrawasih. (Foto: WahanaNews/Istimewa)
Sambungnya, pihaknya bersama 20 RT dari 4 RW telah sepakat untuk mendukung PAHAM, Pasangan Petronela-Hermanto memimpin Kota Sorong.
Kesempatan tersebut dilakukan peresmian Posko Induk pemenangan di Kelurahan Pal Putih dan deklarasi dukungan kepada Petronela- Hermanto.
Mama Nela sapaan akrab Petronela dalam sambutan, berterima kasih atas dukungan yang sangat luar biasa dari warga Kelurahan Pal Putih, Distrik Sorong Barat
Ia mengatakan peresmian posko bukan hanya sekedar seremonial tapi posko pemenangan menjadi tempat tukar informasi dan menyerap aspirasi warga.
"Posko pemenangan sebagai tempat diskusi, apa yang menjadi aspirasi warga, tim relawan mencatat apa yang menjadi kebutuhan warga untuk diteruskan kepada kami, dan posko juga menjadi saksi sejarah perjuangan kita bersama," ujar Petronela didampingi Hermanto.
Berfoto usai peresmian Posko Induk di Kelurahan Pal Putih, Distrik Sorong Barat. (Foto: WahanaNews/Hotbert Purba)
Ia menyampaikan sesuai visi Paslon PAHAM, menjadikan Kota Sorong semakin maju, modern dan inklusif untuk kesejahteraan kitorang semua.
Petronela-Hermanto berkomitmen membangun Kota Sorong dengan pembangunan yang berkelanjutan di segala bidang, tapi ada skala perioritas.
Ia berjanji akan memenuhi kebutuhan dasar warga di beberapa kelurahan di Distrik Sorong Barat, berupa perbaikan jalan dan penyediaan air bersih.
Petronela menghimbau warga saling menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah masing-masing. Ia mengajak warga untuk menyalurkan hak pilih pada 27 November nanti.
"Jadi bapak/ibu sebagai warga negara yang baik, guna mendukung pembangunan berkelanjutan di Kota Sorong, siapapun pilihannya untuk tetap datang ke TPS dan jangan sampai golput untuk kemajuan Kota Sorong ke depan," demikian Petronela.
[Redaktur: Hotbert Purba]