Papua-Barat.WahanaNews.co, Fakfak - Bupati Fakfak Untung Tamsil turut melakukan penanaman Bibit Kopi Komoditas Perkebunan Fakfak bersama petani Kopi, di Kilometer 9 Kampung Lusiperi Fakfak Papua Barat, Rabu (20/12/2023).
Penanaman Bibit Kopi ini merupakan program Pemerintah Kabupaten Fakfak melalui Dinas Perkebunan Fakfak dalam rangka Komoditas Perkebunan Fakfak. Kegiatan ini dengan tema "Perkuat Branding Produk Kebun Kita Menuju Fakfak Tersenyum".
Baca Juga:
Tren Kopi Sumedang Naik Daun, DiskopUKMPP: Ini Saatnya Inovasi dan Ekspansi!
Plt Kepala Dinas Perkebunan, Widhi Asmoro Jati turut mendampingi Bupati Fakfak Untung Tamsil pada saat melakukan penanaman Bibit Kopi Komoditas di Perkebunan Fakfak.
Turut mendampingi Bupati Fakfak Untung Tamsil yakni, Kepala Dinas PUPR2KP Fakfak Baharudin Lahadalia, Kepala Disperindag Mohjak Rengen dan Sekertaris Dinas Kesehatan Pier Kwando.
Sebelum melakukan penanaman Bibit Kopi, Bupati Fakfak Untung Tamsil bersama beberapa pimpinan OPD Teknis dan pemilik kebun melakukan prosesi adat di lahan kebun Kopi tersebut.
Baca Juga:
5 Penyakit Bisa Menyerah jika Anda Minum Kopi Hitam Tanpa Gula
"Alhamdulillah di hari ini, Kami Pemerintah Daerah Kabupaten Fakfak akan menanam dan melanjutkan pengembangan tanaman kopi sebagai salah satu Komoditas unggulan. Kopi merupakan jati diri orang Fakfak, karena dalam Prosesi Adat, silahturahmi keluarga selalu ada kopi," ujar Bupati Fakfak Untung Tamsil.
Lebih lanjut Bupati Untung Tamsil mengatakan, ini salah satu langkah untuk kembangkan Kopi mengisi kebutuhan lokal dan juga kebutuhan bagi masyarakat adat untuk dapat dipasarkan nantinya dibeberapa wilayah. Misalnya ke sorong dan manokwari. "Jadi Fakfak juga punya kopi," tambahnya.
Pada kesempatan ini, Bupati Untung Tamsil menyerahkan insentif Petani Kopi sebesar Rp8.750.000,. kepada Markus Rohrohmana dalam rangka program perluasan lahan kopi 0,5 Hektar.