Lebih lanjut, Ibrahim menyampaikan apresiasi kepada pemerintah pusat dan daerah atas perhatian terhadap masyarakat Muslim Kokoda, serta berharap kegiatan seperti ini dapat berlanjut secara rutin untuk membangun kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.
Sementara itu, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Emeyodere Kokoda, Ismail Agia, dalam kesempatan yang sama menekankan pentingnya pendidikan dan pembinaan generasi muda.
Baca Juga:
Apresiasi Tokoh Adat, Presiden Prabowo Subianto Kirim Bantuan 1 Unit Motor
Ismail mendorong masyarakat Kokoda memanfaatkan program pendidikan gratis dari pemerintah agar tidak ada lagi anak-anak yang putus sekolah.
"Mari kita dukung program pemerintah dalam memberikan pendidikan gratis bagi anak-anak kita, manfaatkan peluang pendidikan yang besar ini agar tidak ada lagi anak-anak kokoda yang putus sekolah" kata Ismail Agia.
Usai tausiah yang dibawakan oleh Ustad Darji Marife, kegiatan dilanjutkan dengan doa penutup dan ramah tamah bersama seluruh jamaah.
Baca Juga:
Kunker di Sorong, Pangdam XVIII/Kasuari Sambangi Markas Batalyon Infanteri 762/Vira Yudha Sakti
Melalui kegiatan Safari Dakwah ini, masyarakat Kokoda meneguhkan komitmen untuk terus menjaga persaudaraan, memperkuat toleransi antar umat beragama, dan berperan aktif dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif di wilayah Kota Sorong.
[Redaktur: Sandy]