Dimana penarikan Mahasiswa-Mahasiswi Praktek Kerja Lapangan (PKL) Fakultas Ekonomi & Bisnis dari Universitas Victory Sorong, selama 2 bulan PKL di BUMA Group telah dilaksanakan, Senin (7/110).
Penarikan Mahasiswa - Mahasiswi Praktek Kerja Lapangan (PKL) Fakultas Ekonomi Unvic Sorong ditandai dengan pemberian plakat kepada pihak PT. Buma oleh Wakil Rektor II Unvic Sorong Dr. Jordan Tibola, SE., MM mewakili Rektor Universitas Victory Sorong.
Baca Juga:
Papuan Development Program, Muhammad Ali Bauw dan Dahlan Samsudin Frabun Bersyukur Wisuda di Poltekpel Sorong
Pada kesempatan tersebut, Wakil Rektor II Universitas Victory Sorong Dr. Jordan Tibola, SE., MM menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada management Buma Group yang telah memberi kesempatan 4 orang mahasiswanya dapat melaksanakan magang atau PKL selama 2 bulan.
“Kiranya pelaksanaan magang atau PKL dapat berlanjut dengan kerjasama antara Buma Group dengan Universitas Victory Sorong kedepan dan dapat terlaksana dengan baik ”, imbuh Dr. Jordan Tibola.
Sementara, Arfanndy De La Marthin Sr selaku Coordinator HRD Sorong PT. BUMA meyampaikan bahwa pihak perusahaan, selain Universitas atau Kampus telah banyak bekerja sama dengan sekolah - sekolah, termasuk lembaga pelatihan di Kota dan Kabupaten Sorong.
Baca Juga:
Lantik 356 Perwira Transportasi Laut, Poltekpel Sorong Gelar Wisuda dan Upacara Pelepasan
Saat ini, siswa -siswi yang sementara magang/PKL dari SMKN 1 sebanyak 3 orang, yaitu 1 orang jurusan akuntansi dan 2 orang jurusan tata kelola perkantoran.
Sedangkan dari SMK Pusat Keunggulan Kabupaten Sorong sebanyak 5 Orang yang terdiri dari 1 orang jurusan TKJ, 3 Orang jurusan teknik alat berat dan 1 orang jurusan akutansi keuangan lembaga.
Juga ada dari Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Sorong sebanyak 3 orang dengan jurusan MTL. Dengan situasi dan kondisi para mentor, maka dibatasi sesuai permintaan baik dari SMK maupun Universitas yang ada, demikian Arfanndy De La Marthin.