Papua-Barat.WahanaNews.co, Sorong - Bentrok Anggota TNI AL dengan Brimob di Sorong tepatnya di Pelabuhan Laut Sorong pada Minggu 14 April 2024 sekitar pukul 09.30 Wit, tepatnya saat salah satu Kapal milik Pelni "Sinabung" bersandar di Pelabuhan Sorong.
Dari informasi yang dihimpun WahanaNews.co dari berbagai sumber, pada pukul 09.30 Wit hari ini, saat kapal sinabung sandar di Pelabuhan Laut sorong, dilakukan pengamanan oleh anggota POM AL.
Baca Juga:
Hut TNI Ke-79, Kodim 1802 Bagikan Sembako untuk Masyarakat
Seorang anggota Brimob dengan berpakaian tidak dinas hendak masuk ke kapal untuk mengantar keluarganya dan saat itu meminta izin kepada anggota yang jaga saat itu.
Setelah menaikkan keluarganya anggota Brimob meminta izin kembali, namun ditegur oleh anggota POM AL yang jaga dan akhirnya terjadi salah paham, dan terjadi baku pukul.
Tidak lama setelah kejadian, Dir polair, Danyon marinir, Danyon B brimob, Danden pomal Lantamal, KSOP dan Kapolsek Kawasan Pelabuhan Sorong gercep menenangkan keadaan.
Baca Juga:
Kementerian PUPR Resmikan Rusun Universitas Muhammadiyah Sorong
Situasi kota Sorong saat ini kondusif, setelah pertemuan beberapa pihak di Polresta Kota Sorong.
Dalam keterangan pers Kapolresta Sorong Kota melalui Kabag Ops Polresta Sorong Kota, Kompol Indra Gunawan mengatakan akibat kejadian ini ada 2 titik pos pengamanan dan satu pos lantas rusak, sementara korban serius 1 orang dan 2 orang luka ringan.
Ia menyampaikan bahwa kejadian ini karena salah paham antara anggota POM AL dan anggota Brimob.