GPI Papua dalam kepemimpinan yang baru tetap melaksanakan fungsi dan peran Tri panggilan Gereja dengan terus mengacu pada landasan Alkitab yang terambil dari 2 Timotius 1 : 6 yang menjadi tema sentral GPI Papua yaitu “Kobarkanlah Karunia Allah yang ada padamu”.
GPI Papua Elim Bomberay, 20 tahun lebih masih menggunakan fasilitas SP Transmigrasi Bomberay. (Foto: WahanaNews/Frances)
Baca Juga:
Beberapa Lembaga Gereja Apresiasi Polres Fakfak dalam Pengamanan Perayaan Paskah
GPI Papua juga akan terus membuka jejaring kepada semua Stakeholder Ekonomi yang berada di lingkup Papua tetapi juga di Indonesia secara utuh.
Dengan demikian dalam beberapa hal yang akan dilakukan oleh GPI Papua di usia ke 38 tahun.
"Mari kita terus bertumbuh meningkatkan GPI Papua yang Maju, GPI Papua Kuat dan GPI Papua yang matang, baik secara organisasi kelembagaan maupun secara finansial," imbau Pdt. Donald Salima.
Baca Juga:
GPI Papua Maknai Empat Masa Raya Advent, Sebelum Memasuki Masa Raya Natal 2024
"Saya atas nama pimpinan Lembaga GPI Papua mengucapkan Dirgahayu GPI Papua kepada seluruh umat GPI Papua dimana saja berada. Semoga HUT GPI Papua di usia ke 38 tahun ini memberikan semangat dan memberikan spirit kepada kita semua untuk melaksanakan semua yang menjadi bagian pergumulan kita Bersama," demikian sambutan Ketua MPS GPI Papua dibacakan Pdt. Dorlince Tuturop. [Editor/Redaktur: Hotbert Purba]