WahanaNews-Papua Barat | Hari Pertama Embarkasi Haji asal Kabupaten Fakfak Ke Makassar.
Sebanyak 20 Orang Calon Jamaah Haji diberangkatkan hari ini Kamis (1 Juni 2023) menuju Makassar, menyusul 62 orang dijadwalkan besok Jumat 2 Juni 2023.
Baca Juga:
Diduga Siswi Disabilitas Dilecehkan Guru SLB, Keluarga Lapor Polisi
Jamaah Calon Haji asal Kabupaten Fakfak sebanyak 84 orang, kurang lebih 40 ℅ berusia lanjut dan mengidap penyakit beresiko tinggi.
Hal tersebut dijelaskan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Fakfak, Abdulhamid Rahanyantel kepada WahanaNews di ruang tunggu Bandara Torea Fakfak, Kamis (1/6/23).
Jamaah Calon Haji asal Kabupaten Fakfak menuju pesawat, hendak terbang ke Makassar. (Foto: WahanaNews/Frances)
Baca Juga:
Danlanud Sultan Hasanuddin Tinjau Dapur Sehat untuk Dukung Program Pemerintah Makan Sehat Bergizi
Ditambahkan Abdulhamid Rahanyantel yang juga termasuk Calon Haji dari Kabupaten Fakfak, bahwa untuk mengantisipasi dampak kesehatan jamaah calon haji, telah diikutkan petugas kesehatan.
"Rombongan pertama hari ini, Kamis 1 Juni 2023, diberangkatkan ke Makassar sebanyak 20 orang. Menyusul 62 orang akan diterbangkan hari Jumat besok 2 Juni 2023," ujar Abdulhamid Rahanyantel.
Rombongan jamaah calon haji dari Kabupaten Fakfak, akan bergabung dengan rombongan asal Kabupaten/kota Provinsi Papua Barat di Makassar dan akan diterbangkan pada tanggal 5 dan 6 Juni 2023, menuju Tanah Suci Mekah. Dan direncanakan akan dilepas oleh Penjabat Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw, demikian Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Fakfak, Abdulhamid Rahanyantel. [hotbert purba]