PAPUA-BARAT.WAHANANEWS.CO, Fakfak - Bank Indonesia (BI) melalui Kantor Perwakilan Provinsi Papua Barat secara rutin melaksanakan program kurasi untuk mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Papua Barat, termasuk Kabupaten Fakfak.
Hal ini disampaikan oleh Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Papua Barat, Roni Cahyadi, dikutip Sabtu (26/4/2025) saat mengunjungi Dinas Perkebunan Fakfak dalam mendorong produk unggulan daerah dan kualitas produk UMKM agar mampu bersaing di pasar domestik dan global.
Baca Juga:
Terkait Kasus CSR BI, KPK Segera Panggil Anggota DPR Heri Gunawan
Dikatakan bahwa kunjungan ini atas dasar salah satu Binaan Dinas Perkebunan Koperasi Myristica Fakfak masuk dalam proses seleksi dan penilaian terhadap UMKM binaan atau mitra untuk layak dipromosikan mengikuti pameran-pameran, business matching atau program promosi lainnya ke pasar domestik maupun internasional.
Tujuan Program Kurasi ini adalah untuk meningkatkan daya saing UMKM, Mendorong ekspor produk lokal, memberikan pembinaan dan akses pembiayaan/pasar kepada UMKM yang lolos kurasi dan menjadi bagian dari strategi BI dalam mendukung pertumbuhan ekonomi inklusif dan berkelanjutan.
Plt Kepala Dinas Perkebunan Fakfak, Widhi Asmoro Jati, ST, MT saat menerima kunjungan ini dan mengantarkan ke beberapa lokasi. Ia mengatakan bahwa program ini sangat diapresiasi dan sajalan dengan program strategis Visi Fakfak Membara (membangun Bersama rakyat) dengan 9 program strategis yang salah satunya adalah program Pala Unggul melalui upaya meningkatkan daya saing produk Fakfak di pasar global dengan jaminan mutu terbaik guna meningkatkan harga yang kompetitif.
Baca Juga:
Survei BI Tunjukkan Keyakinan Konsumen Terhadap Ekonomi Tetap Terjaga Maret 2025
Kata dia, sejak awal sudah pihaknya bangun kolaborasi sebagai bentuk wujud mensukses program strategis ini dengan berbagai pihak hingga beberapa UMKM Hulu dan Hilir difasilitasi hadir dalam pameran nasional maupun internasional termasuk terakhir pelaku usaha Pala Grosir antar pulau, dimana Papua Global Spices hadir mengikuti pameran di Singapura yang banyak membantu dalam mendukung promosi komoditas pala unggulan daerah Fakfak.
Kalau kolaborasi ini berhasil dan terus di percaya, tentunya ini menjadi cara yang sangat efektif dan hemat. Tanpa uang daerah untuk mengikuti pameran dan promosi sudah di support oleh pihak lain yang notabennya lebih berhasil.
Sambungnya, dengan kolaborasi ini, jika disupport oleh Bank Indonesia (BI) termasuk berbagai pihak lain, benar-benar produk pala Tomandin Fakfak semakin terbuka dan memperluas akses pasar, dapat menarik pelangan baru, membuka peluang Kerjasama bisnis, dan memperkuat posisi komoditas di pasar.