WahanaNews-Papua Barat | Suasana Sholat Idul Fitri 1444 Hijriah di Fakfak berjalan aman, lancar dan tertib.
Hal itu nampak di Masjid Jami Fakfak dan juga di masjid lain, cuaca hujan membuat Sholat Ied tahun 2023 di Fakfak tidak dapat dilaksanakan secara terpusat.
Baca Juga:
Jemaah Muhammadiyah Mamuju Salat Idul Fitri di Stadion Manakarra
Bupati Fakfak Untung Tamsil tahun ini dalam ibadah Sholat Idul Fitri 1444 Hijriah sebagai khotib di Masjid Jami dibilangan jalan Isak Telussa, Fakfak Papua Barat, Sabtu 22 April 2023.
Dalam khotbah UT, sapaan Untung Tamsil, mengingatkan jamaah bahwa, puasa pada bulan Ramadhan dasarnya menempa iman dan hati untuk sabar, sehingga mampu menjadi insan yang bertaqwa.
Bupati UT juga mengajak kepada jamaah untuk selalu bertauhid, mengesakan Allah.
Baca Juga:
Polres Bersama Tim Gabungan Amankan Hari Raya Idul Fitri di Fakfak
Masjid Jami Kota Fakfak. (Foto: Frances/WahanaNews)
UT mengutip Al Qur’an surah al-A’raf ayat 172, sebuah ayat yang menegaskan bahwa, kita manusia pada dasarnya mengakui keesaan Allah, bahkan sebelum kita lahir.
Di akhir khotbahnya, Untung Tamsil mengajak jamaah untuk meningkatkan kepekaan sosial dengan saling menolong antar manusia.
“Persaudaraan bagaikan tangan kanan dan tangan kiri. Keduanya tidak mungkin saling menyakiti," ucap Untung Tamsil.
Suasana shalat Idul Fitri tersebut sempat disesaki rasa haru, lantaran khotib sempat menangis tatkala menyampaikan pesan, agar kita berbakti, menghormati dan mencintai kedua orang tua selamanya.
Kehadiran Untung Tamsil di Masjid Jami Fakfak Kota, bukanlah hal baru. Sebab sebelum menjabat sebagai Bupati, Untung Tamsil merupakan pengurus DKM di masjid tersebut. [frances/hot]